LAPORAN
AKHIR
KULIAH
KERJA NYATA SEMESTER ANTAR WAKTU
UNIVERSITAS
ISLAM INDONESIA
TAHUN
AKADEMIK 2011/2012
Laporan : Individu
Model KKN : Reguler 1 Antar Waktu
Dusun :
Karasan
Desa :
Jetis
Kec./ Kab. : Juwiring / Klaten
Propinsi : Jawa Tengah
Disusun oleh :
Nama : Ricky Aditya Dwi Prasetya
No. Mahasiswa : 09421006
Jurusan/ Fakultas :Hukum Islam / FIAI
PUSAT KULIAH KERJA NYATA
DIREKTORAT PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
YOGYAKARTA
2012
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum Wr.Wb
Alhamdulillah, puji syukur kami
panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah dan
karunia-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan dan membuat laporan Kuliah Kerja
Nyata (KKN) Universitas Islam Indonesia (UII) Antar Waktu Tahun 2011/2012 di
Dusun Karasan, Jetis, Juwiring, Klaten, Jawa Tengah. Laporan ini disusun
sebagai bentuk pertanggungjawaban dari pelaksanaan program KKN yang telah
penulis selesaikan.
Penulis menyadari bahwa pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata dan penyusunan laporan ini
tidak lepas dari bimbingan, dorongan dan bantuan baik materi maupun non materi
dari berbagai pihak, sehingga program-program yang telah direncanakan dapat
terealisasi dengan baik dan dapat diselesaikan dengan tepat waktu. Oleh karena
itu perkenankanlah saya menghaturkan ucapan terima kasih kepada:
1. Allah SWT, atas segala
rahmat, hidayah, kesehatan dan kemudahan-kemudahan yang telah diberikan.
2. Kedua orang tua tercinta
Bapak Djohari dan Ibu Hj. Nurdelly terima kasih atas do’a yang
selalu dipanjatkan di setiap sujud, yang senantiasa menguatkan langkah anakya.
Terima kasih karena telah mengajariku arti kesederhanaan yang bisa membuatku
mengerti akan kehidupan yang sebenarnya.
3. Kakakku dan Adikku (Delry Nugraha, Risma Fidya, Rayyan) yang telah banyak memberi dorongan.
4. Bapak Prof., Dr., Edi Suandy Hamid, selaku
Rektor Universitas Islam Indonesia.
5. DPPM UII yang telah
menjadi wadah pengabdian kami kepada masyarakat.
6. Ibu Dra.
Suhartini, M. Si.selaku Kepala Pusat KKN DPPM UII.
7. Bapak. Setya Winarno, Ph.D. selaku
Dosen Pembimbing Lapangan
8. Bapak M.Ichwan, SE selaku
Asisten Dosen Pembimbing Lapangan.
9. Ibu Supardi beserta keluarga selaku tuan
rumah yang telah banyak direpotkan.
10. Bapak Suwardi selaku kepala Dusun Karasan yang selalu membantu dan memberi
dorongan di setiap kegiatan.
11. Seluruh pimpinan RT
dan RW di Dusun Karasan
12. Mas Syahrono selaku ketua pemuda di
dusun Karasan yang telah ikut
mendorong dan mendukung atas terlaksananya program KKN.
13. Santriwan dan
santriwati TPA yang selalu memberi semangat dengan wajah-wajah ceria mereka.
14. Mas dan Mbak Pengajar
TPA Al-Muttaqin
yang telah memberikan waktu dan tempat untuk bekerja sama dan belajar
berdakwah.
15. Seluruh pimpinan dan
warga masyarakat Dusun Karasan atas kerjasamanya.
16. Temen-temen KKN unit 04 senasib
sepenanggungan (Denny, Ade, Johry, Yunus, Regina, Marza, dan Septiana) yang
selalu ramai dengan Tawa Canda dan Gosip-Gosip hangatnya.
17. Semua pihak yang
membantu, sehingga KKN ini dapat berjalan lancar.
18. Seluruh warga
masyarakat desa Jetis, terima kasih atas kerja sama dan bantuannya.
Menyadari sepenuhnya bahwa dalam pelaksanaan KKN
tersebut terdapat banyak kekurangan dan kekhilafan, untuk itu penulis mohon
maaf yang sebesar-besarnya. Semoga
program kegiatan KKN ini dapat bemanfaat bagi seluruh masyarakat, khususnya
masyarakat Dusun Karasan. Amien.
Wassalamu’alaikum
Wr.Wb.
Klaten,
5 Agustus 2012
Penyusun,
Ricky
Aditya
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL..…………………………………………………………….....1
SURAT KETERANGAN SELESAI………………………….………………….......2
HALAMAN PENGESAHAN…………………………………………………..........3
KATA PENGANTAR…………………………………………………………... ......4
DAFTAR ISI…………………………………………………….……………….......6
ABSTRAKSI……………………………………………………...............................7
BAB I
PROSES
PELAKSANAAN KEGIATAN……………………...................................8
1.1 OBSERVASI.............................................................................................8
1.2 Pelaksanaan Kegiatan...............................................................................11
1.3 Program Unit............................................................................................19
1.4 Pelaksanaan program
kegiatan bantu.........................................................21
1.5
Rekapitulasi Jam.......................................................................................23
BAB II
PROSES PEMBELAJARAN MAHASISWA………………………….................. 24
BAB III
PENUTUP………………………………………………………………................27
3.1 KESIMPULAN......................................................................................27
3.2 SARAN-SARAN...................................................................................28
3.3. REKOMENDASI..................................................................................29
LAMPIRAN …………………………………………………………….........30
ABSTRAKSI
Kuliah Kerja Nyata adalah
kegiatan yang berbentuk pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa terhadap
masyarakat atas dasar amanat Rapat Koordinasi Kerja Universitas Islam Indonesia
yang telah menggariskan bahwa Kuliah Kerja Nyata yang dilakukan oleh mahasiswa
Universitas Islam Indonesia tetap menjadi aktualisasi Catur Dharma Universitas
Islam Indonesia, terutama misi Dakwah Islamiyah. Kerja sama mahasiswa sebagai
pelaksana Kuliah Kerja Nyata bersama masyarakat sangat penting untuk
mensukseskan KKN.
Lokasi
Kuliah Kerja Nyata unit04 ditempatkan di Dusun Karasan, Jetis, Juwiring, Klaten,
Jawa Tengah. Masyarakat di dusun Karasan Ini merupakan suatu komunitas masyarakat
mayoritas petani,buruh
tani, dan
peternak dengan beragam
tingkat pendidikan. Rasa kekeluargaan, rasa kegotongroyongan serta rasa
solidaritas yang tinggi antar warga kental terlihat, setiap tingkatan memiliki
organisasi tersendiri, ada TPA sebagai wadah penggemblengan anak-anak meskipun
sempat vakum karena faktor pengajar yang sibuk juga dengan pekerjaannya
masing-masing, rapat hansip se- Jetis yang dilaksanakan setiap 35 hari sekali, perkumpulan
ibu-ibu PKK yang mewarnai kehidupan
dusun Karasan.
Dari
pengamatan yang kami lakukan, dapat diambil beberapa point penting bahwa di
lingkungan masyarakat ini masih memerlukan beberapa pembenahan di sektor fisik
maupun non fisik. Maka dari itu, penulis mencoba untuk melakukan beberapa pendekatan
kondusif khususnya di bidang Pendidikan yang bertujuan sebagai penyeimbang
kemajuan di dusun Karasan.
Oleh karena itu kami mencoba untuk membantu masyarakat sesuai
dengan kemampuan dan program studi yang telah penulis tempuh. Wujud bantuan
tersebut dengan menginterpretasikan permasalahan ke dalam bentuk program
kegiatan antara lain Bimbingan Baca tulis Al Qur’an, pembelajaran B.arab Anak-anak
TPA, dan Membuat perpustakan Islami di Musholla.
BAB I
PROSES PELAKSANAAN KEGIATAN
1.1
Observasi.
Sebelum penulis
menyusun dan melaksanakan program yang akan dijalankan, alangkah baiknya
mengetahui bagaimana keadaan masyarakat di lokasi KKN, Dusun Karasan. Langkah
awal yang penulis lakukan adalah melakukan observasi. Observasi yang dilakukan
adalah untuk mengetahui situasi dan kondisi masyarakat di lokasi KKN. Observasi
tersebut meliputi pengamatan tentang kehidupan masyrakatnya, mata pencaharian, tingkat
pendidikan, keadaan sosial, ekonomi, dan budaya masyarakat tersebut. Di samping
observasi, penulis beserta rekan-rekan KKN Unit 04 juga melalukan pendekatan
lain yaitu wawancara dan tanya jawab, wawancara ini ditujukan ke beberapa tokoh
masyarakat dan para pemuda warga Karasan.
Dari hasil
wawancara dan tanya jawab dengan Bapak dan Ibu Dukuh, Bapak dan Ibu RT dan
tokoh masyarakat diperoleh informasi diantaranya :
1. Dusun Karasan Terdiri
dari 80 KK, dibagi menjadi 2 Rt dan 1 Rw, mayoritas pekerjaan warga dusun
adalah petani, pembuat batu bata, dan buruh tani.
2. Kegiatan di dusun
Karasan alhamdulillah berjalan dengan lancar tetapi belum berkembang, masih
stagnan.
Sedangkan
dari wawancara dan tanya jawab dengan Tokoh Masyarakat diperoleh informasi :
1. Pusat seluruh kegiatan didusun Karasan dilakukan di balai desa dengan
kondisi yang masih kurang dalam hal sarana dan prasarana.
2.
Hampir seluruh warga masih hidup kurang mampu
3.
Ekonomi masyarakat kebanyakan menengah kebawah.
4.
Belum maksimalnya pengenalan komputer kepada warga
5.
Masih kurang mengetahui bagaimana sikat gigi yang benar
6.
TPA di Musholla masih kekurangan tenaga pengajar
1.1.1. Waktu Pelaksanaan
Dalam pelaksanaan
observasi, wawancara, dan penyusunan rencana program ini dilakukan dengan cara
kontak dengan tokoh masyarakat, Pengumpulan data serta analisis lapangan, yang
dilaksanakan pada tanggal :
Tabel 1. Rincian Kegiatan Observasi
No.
|
Hari, Tanggal
|
Waktu
Pelaksanaan
|
Uraian Kegiatan
|
Lokasi
|
Durasi
|
1.
|
Senin, 9 Juli 2012
|
16.00-17.30
Dilanjutkan
20.00-22.30
|
Observasi mencari data dan informasi tentang potensi
masyarakat dusun Karasan dan dengan Bapak Sri Sumedi beserta perangkat desa
lainnya
|
Rumah Bapak Wasit dan Rumah Bapak Sugiarto
|
4jam
|
2.
|
Selasa, 10 Juli 2012
|
16.00-17.30
Dilanjutkan
19.30-21.00
|
Observasi, wawancara dan perkenalan serta mencari
informasi kebutuhan dan rangkain kegiatan rutin masyarakat dusun Karasan,
dengan Bapak Wagimin selaku Ketua RW. 06 Jetis
|
Rumah Bapak Wagimin
|
3 jam
|
3.
|
Rabu, 11 Juli 2012
|
15.30-17.30
Dilanjutkan
19.00-20.30
|
Observasi, wawancara dengan Ketua PKK seputar kegiatan
PKK di Dusun Karasan serta wawancara dengan bapak ketua RT
|
Rumah Ibu Winarni dan Posko KKN unit 04
|
3Jam30
Menit
|
4.
|
Kamis, 12 Juli 2012
|
19.30-20.30
Dilanjutkan
21.00-22.00
|
Observasi, wawancara dengan KetuaRT 01 dan ketua pemuda
RW 06 desa Jetis
|
Rumah Bapak Sugimin dan Rumah bapak Sarono
|
2 Jam
|
Total Jam
|
12 Jam 30 menit
|
1.1.2. Penyusunan
Program Kegiatan
Setelah
mendapatkan data-data dan informasi yang lengkap maka penulis mulai menyusun
program kegiatan yang sekiranya penulis mampu melaksanakan dan berguna bagi
masyarakat. Dari data-data dan informasi yang ada yaitu pengembangan TPA yang
di dalamnya terlibat santriwan/i, kader-kader pangajar TPA Muttaqin.
Akhirnya
penulis merujuk untuk membuat program kegiatan yang nantinya akan penulis
laksanakan, yaitu Bimbingan Baca Tulis Al Qur’an, Program pembelajaran Bahas Arab
anak-anak TPA, dan pembuatan perpustakaan Islami di Musholla.
Sosialisasi
Setelah
manjalani masa observasi, maka kami mulai mensosialisasikan program-program
individu dan unit. Sosialisasi dilaksanakan secara langsung kepada tokoh
masyaraka Dusun Karasan pada hari selasa,
17 juli 2012 pada pukul 19.00-21.30 WIB yang bertempat posko Unit 04. Dalam
kesempatan itu, kami menjelaskan mengenai program individu dan unit yang
nantinya akan dilaksanakan di Dusun Karasan sekaligus meminta perizinan
mengenai pelaksanaan program individu mapun program unit, dan warga masyarakat pada umumnya memberi respon
yang positif dan setuju atas semua program-program unit dan individu yang akan
kami laksanakan.
Setelah
sosialisasi terlaksana maka disusunlah jadwal untuk pelaksanaan program dalam
bentuk matriks kegiatan.
Adapun
progarm individu yang disepakati adalah :
1. Bimbingan Baca Tulis
Al Qur’an.
2. Pembelajaran B.Arab Anak-anak
TPA.
3. Pembuatan perputakaan
Islami di Musholla.
Berikut adalah rencana program
menurut matriks kegiatan :
1.
Bimbingan Baca Tulis Al Qur’an.
Tanggal 18 Juli, 19 juli, 20, 21, 22, 23, 24, 25, 26, 27 Juli 2012 dilaksanakan di Musholla Al-Muttaqin.
Pukul :15.30-17.30 WIB.
Tempat : Musholla Al-Muttaqin.
2. Pembelajaran B.Arab Anak-anak
TPA.
Tanggal 24 juli, 25 juli, 26, 27 Juli 2012 dilaksanakan di Posko Unit 04.
Pukul : 08.30-11.00
WIB.
Tempat : Posko Unit 04.
3. Pembuatan
Perpustakaan Islami Di Musholla.
Tanggal 19 juli, 22 juli, 26
juli 2012
Pukul : 13.00- 14.30
WIB
Tempat : Posko Unit 4
Pra Pelaksanaan
Sebelum penulis
melaksanakan Program yang ingin dilakukan, penulis melakukan beberapa persiapan
untuk memudahkan melaksanakan program yang ingin penulis laksanakan adapun
rincian persiapan yang penulis lakukan sebagai berikut:
Tabel 2. Rincian Pra Pelaksanaan Program
No
|
Hari tanggal pelaksanaan
|
Waktu pelaksanaan
|
Persiapan
|
Lokasi
|
Jumlah jam
|
1.
|
Selasa, 17 juli 2012
|
19.30-21.30
|
Sosialisasi Program unit dan individu
|
Posko Unit 04
|
2 jam
|
TOTAL JAM
|
2 JAM
|
1.2
Pelaksanaan Kegiatan
1.2.1
Bimbingan Baca Tulis Al Qur’an
1.2.1.1
Deskripsi Kegiatan.
Sesuai
dengan aspek yang ada pada kegiatan KKN ini salah satunya yaitu Dakwah
Islamiyah dan Pendidikan (DIP) maka perlu diadakan Bimbingan Baca Tulis Al
Qur’an, tujuan diadakannya program ini untuk meningkatkan pemahaman anak-anak
TPA mengenai pembelajaran agama islam khususnya membaca Al Qur’an dan
menulisnya, Program ini diadakan sore hari di Musholla Al-Muttaqin.
Bimbingan
Baca Tulis Al Qur’an ini berisi tentang pembelajaran seputar agama islam yang
berkaitan dengan ibadah Mahdho dan Ghoiru Mahdho.
Mayoritas anak-anak TPA
berasal dari warga sekitar Musholla yang menginginkan adanya wadah pendidikan
keagamaan untuk melanjutkan pendidikan keagamaan setelah pendidikan keluarga
dan pendidikan formal seperti sekolah yang dikelola oleh negeri ataupun swasta.
1.2.1.2
Waktu Pelaksanaan.
Tabel 3. Rincian Pelaksanaan Program 1
No
|
Hari, Tanggal Pelasanaan
|
Waktu Pelaksanaan
|
Lokasi
|
Jumlah Jam
|
1
|
Rabu, 18 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
2
|
Kamis, 19 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
3
|
Jum’at, 20 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
4
|
Sabtu, 21 Juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
5
|
Minggu, 22 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
6
|
Senin, 23 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
7
|
Selasa, 24 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
8
|
Rabu, 25 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 jam
|
9
|
Kamis. 26 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
10
|
Jum’at, 27 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
TOTAL JAM
|
20Jam
|
1.2.1.3 Kendala dan Penyelesainnya
Alhamdulillah,
dapat dikatakan program ini berjalan dengan tujuan semula sesuai dengan
permintaan para pengurus TPA. Beberapa kendala yang penulis temukan tidaklah
menjadi penghalang hanya saja kendala itu dapat mengubah pelaksanaan program
ini.Diantaran kendala tersebut: anak-anak yang sulit untuk diatur. Di dalam
matrik program kegiatan tertera ada beberapa pertemuan diluar program rencana,
namun mengingat antusiasme masyarakat dan kebutuhan wawasan Baca Tulis Al
Qur’an sehingga penulis berinisiatif menambah jam pertemuan dan hal tersebut
ditanggapi dengan antusias oleh peserta.
1.2.1.4
Dokumentasi
Fofo : TPA Musholla Al-Muttaqin
1.2.2
Program Pembelajaran Bahasa Arab Anak-anak TPA
1.2.2.1
Deskripsi Kegiatan.
Sesuai
dengan aspek yang ada pada kegiatan KKN ini salah satunya yaitu Dakwah
Islamiyah dan Pendidikan (DIP) dan UII juga mengadakan beasiswa untuk mahasiswa
yang ditempatkan di pondok pesantren UII, maka perlu diadakan Program
Pembelajaran Bahasa Arab Anak-anak TPA, tujuan diadakannya program ini untuk
mengenalkan Anak-anak TPA Bahasa Arab dasar, Nahwu, dan shorf Program ini
diadakan pagi hari di posko unit 04
Program
Pembelajaran Bahasa Arab Anak-anak TPA ini berisi tentang pengenalan Bahasa
Arab dasar seperti kata sapaan, nama-nama benda DLL, dan juga mengajarkan
pelajaran nahwu dasar agar dapat mengetahui serta membaca bahasa Arab yang
tanpa Harakat.
Mayoritas peserta
Pembelajaran Bahasa Arab Anak-anak TPA berasal dari warga sekitar Musholla yang
berpendidikan SD, dan SMP disekolahnya tidak diajarkan Bahasa Arab.
1.2.2.2
Waktu Pelaksanaan
Tabel 4. Rincian Pelaksanaan
Program 2
No
|
Hari, Tanggal Pelasanaan
|
Waktu Pelaksanaan
|
Lokasi
|
Jumlah Jam
|
1
|
Selasa, 24 juli 2012
|
08.30-11.00
|
Posko Unit 04
|
2,5 Jam
|
2
|
Rabu, 25 Juli 2012
|
08.30-11.00
|
Posko Unit 04
|
2,5 Jam
|
3
|
Kamis, 26 juli 2012
|
09.00-12.00
|
Posko Unit 04
|
3 Jam
|
4
|
Jum’at, 27 Juli 2012
|
09.00-11.00
|
Posko Unit 04
|
2 Jam
|
Total Jam
|
10 Jam
|
1.2.2.3
Kendala dan Penyelesainnya
Kendala
yang dialami penulis dalam melaksanakan program ini tidak begitu banyak,
penulis hannya mengalami kesulitan dalam menentukan waktu pelaksanaan.
Pada
dasarnya program ini bertujuan untuk memperkenalkan bahasa arab dasar kepada
anak-anak di TPA yang di sekolah tidak mendapatkan pelajaran Bahasa Arab.
1.2.2.4
Dokumentasi
Foto : Program
Pembelajaran Bahasa Arab Anak-anak TPA
1.2.3
Program Pembuatan Perpustakaan Islami di Musholla.
1.2.3.1
Deskripsi Kegiatan.
Musholla
adalah tempat berkumpulnya umat Islam. Setiap waktu beribadah seluruh warga
beramai-ramai untuk sholat berjama’ah. Musholla sebenar nya bukan hanya untuk
sholat 5 waktu saja akan tetapi disana juga anak-anak TPA mendalami ilmu
keagamaan. Dari pada itu setiap orang yang mau pintar maka dia harus selalu
membaca. Seperti surat yang diturunkan pertama kali oleh Allah SWT yaitu surat
Al-‘Alaq yang berbunyi Iqra’ yang artinya bacalah.
Program
ini bertujuan agar semua masyarakat di Dusun Karasan gemar membaca. Buku-buku
yang diperoleh bersifat Islami yang mana pembaca dapat mengetahui tentang Islam
dari kehidupan sehari-hari. Perspustakaan ini di tujukan agar setiap warga bisa
saling berkumpul di musholla dan dapat saling bertukar ilmu mana kala tidak ada
kerjaan.
1.2.3.2
Waktu Pelaksanaan
Tabel 4. Rincian Pelaksanaan
Program 2
No
|
Hari, Tanggal Pelasanaan
|
Waktu Pelaksanaan
|
Lokasi
|
Jumlah Jam
|
1
|
Kamis, 19 juli 2012
|
18.30-20.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
2 Jam
|
2
|
Minggu, 22 juli 2012
|
10.00-12.00
|
Pasar Delanggu
|
2 Jam
|
3
|
Kamis, 26 juli 2012
|
13.00-14.30
|
Musholla Al-Muttaqin
|
1 Jam 30 menit
|
Total Jam
|
5 Jam 30 menit
|
1.2.3.3
Kendala dan Penyelesainnya
Kendala yang dialami penulis dalam
melaksanakan program ini adalah banyaknya waktu yang ingin dipakai buat program
lain dan juga sulit nya mencari buku2 islami di daerah kecamatan Juwiring.
1.2.3.4
Dokumentasi
Foto : Program Pembuatan
Perpustakaan Islami Di Musholla Al-Muttaqin
TOTAL JAM SELURUH PROGRAM INDIVIDU
Ø Program Bimbingan
Baca Tulis Al Qur’an : 20 Jam
Ø Program Pembelajaran
Bahasa Arab Anak-anak TPA : 10 Jam
Ø Program Perpustakaan
Islami di Musholla : 5
Jam 30 menit
Jumlah Jam : 35 Jam 30 menit
1.3
Program Unit
Selain menjalankan program individu pelaksanaan KKN ini juga menjalankan
program unit, program unit dijalankan bekerja sama antara mahasiswa dan
mahasiswi dalam satu unit. Adapun jadwal program unit yang saya ikuti antara
lain :
Tabel 6.Program
unit
No.
|
Hari
Tanggal
|
Waktu
|
Kegiatan
|
Lokasi
|
Durasi
|
1.
|
Kamis
26 Juli 2012
|
20.00-24.00
|
Pengelompokan Dan Input data
kependudukan dr KK
|
Posko
Unit 4
|
4 jam
|
2.
|
Jumat
27 Juli 2012
|
20.00-24.00
|
Pengelompokan Dan Input data
kependudukan dr KK
|
Posko
Unit 4
|
4 jam
|
3.
|
Sabtu
28 Juli 2012
|
15.00-17.30
|
Lomba mewarnai 17 Agustusan
|
Mushola Al Muttaqin
|
2
jam 30 menit
|
4.
|
Sabtu
28 Juli 2012
|
20.00-24.00
|
Pengelompokan Dan Input data
kependudukan dr KK
|
Posko
Unit
4
|
4 jam
|
5.
|
Minggu
29 Juli 2012
|
15.00-17.30
|
Lomba adzan dan hafalan surat
|
Posko
Unit
4
|
2
jam 30 menit
|
6.
|
Minggu
29 Juli 2012
|
20.00-24.00
|
Pengelompokan Dan Input data
kependudukan dr KK
|
Posko
Unit
4
|
4 jam
|
7.
|
Senin
30 Juli 2012
|
12.30-15.00
|
Pendataan warga RW 06
|
RW 06 Jetis
|
2
jam 30 menit
|
8.
|
Senin
30 Juli 2012
|
15.30-17.30
|
Pendataan warga RW 06
|
RW 06 Jetis
|
2
jam
|
9.
|
Senin
30 Juli 2012
|
20.00-24.00
|
Pencocokan data warga RW 06 dengan KK
|
Posko
Unit
4
|
4 jam
|
10.
|
Selasa
31 Juli 2012
|
12.30-15.00
|
Pendataan warga RW 06
|
RW 06 Jetis
|
2 jam 30 menit
|
11.
|
Selasa
31 Juli 2012
|
15.30-17.30
|
Pendataan warga RW 06
|
RW 06 Jetis
|
2
jam
|
12.
|
Selasa
31 Juli 2012
|
20.00-24.00
|
Pencocokan data warga RW 06 dengan KK
|
Posko
Unit
4
|
4 jam
|
13.
|
Rabu
1 Agustus 2012
|
20.00-24.00
|
Pencocokan data warga RW 06 dengan KK
|
Posko
Unit
4
|
4 jam
|
14.
|
Kamis
2 Agustus 2012
|
08.00-12.00
|
Pendataan warga RW 06
|
RW 06 Jetis
|
4 jam
|
15.
|
Kamis
2 Agustus 2012
|
20.00-24.00
|
Pencocokan data warga RW 06 dengan KK
|
Posko
Unit
4
|
4 jam
|
Total Jam
|
50 jam
|
I.4 PELAKSANAAN PROGRAM KEGIATAN
BANTU
I.4.1 Jam Bantu Teman
Program bantu teman merupakan kegiatan yang
dilakukan mahasiswa untuk membantu teman seunitnya dalam melaksanakan program
individunya sehingga tercipta solidaritas yang tinggi antar teman dan
juga mempererat rasa kekeluargaan antar mahasiswa.
Tabel 7. Rincian Program Bantu Teman
No
|
Hari dan Tanggal
|
Jam
|
Jumlah Jam
|
Uraian kegiatan
|
Lokasi
|
Penanggung Jawab
|
1
|
Minggu, 22 juli 2012
|
12.30-14.30
|
2 jam
|
Struktur keorganisasian Musholla dan TPA
|
Posko Unit 4
|
Denny Kristiawan
|
2
|
Senin, 23 juli 2012
|
12.30-15.00
|
2 jam 30 menit
|
Media menabung
|
Posko Unit 4
|
Marza Melinda
|
3
|
Selasa, 24 juli 2012
|
10.00-12.00
|
2 jam
|
Penyuluhan menabung
|
Posko Unit 4
|
Regina Annisa
|
4
|
Selasa, 24 juli 2012
|
12.30-15.00
|
2 jam 30 menit
|
Pelatihan hasta karya
|
Posko Unit 4
|
Regina Annisa
|
5
|
Jum’at, 27 juli 2012
|
13.00-15.00
|
2 jam
|
Pelatihan hasta karya
|
Posko Unit 4
|
Regina Annisa
|
6
|
Sabtu, 28 juli 2012
|
10.00-12.00
|
2 jam
|
Penyuluhan menabung
|
Posko Unit 4
|
Regina Annisa
|
7
|
Sabtu, 28 juli 2012
|
12.30-15.00
|
2 jam 30 menit
|
Pelatihan hasta karya
|
Posko Unit 4
|
Regina Annisa
|
8
|
Minggu, 29 juli 2012
|
07.00-11.00
|
4 jam
|
Administrasi lingkungan pembuatan plang
|
Posko Unit 4
|
Denny Kristiawan
|
9
|
Minggu, 29 juli 2012
|
12.30-14.30
|
2 jam
|
Pelatihan hasta karya
|
Posko
Unit 4
|
Regina Annisa
|
10
|
Senin
30 Juli
2012
|
07.00-09.00
|
2 jam
|
Penyuluhan program uang palsu
|
RW 06 Jetis
|
Marza Melinda
|
11
|
Senin
30 Juli
2012
|
10.00-12.00
|
2 jam
|
Pelatihan hasta karya
|
Posko Unit 4
|
Regina Annisa
|
12
|
Rabu, 1 agustus 2012
|
10.00-12.00
|
2 jam
|
Evaluasi dan pengambilan data akhir pelatihan
sikat gigi
|
RW 06 Jetis
|
Septian Budhi Indarti
|
13
|
Rabu, 1 agustus 2012
|
15.30-17.30
|
2 jam
|
Pengecatan plang gang
|
Posko Unit 4
|
Denny Kristiawan
|
14
|
Minggu, 5 agustus 2012
|
10.00-12.00
|
2 jam
|
Pembuatan papan peta
|
Posko Unit 4
|
Yunus
|
JUMLAH JAM
|
31 jam 30 menit
|
I.4.2. Jam Bantu Masyarakat
Yang
dimaksud dengan program bantu masyarakat adalah kegiatan yang dilakukan oleh
mahasiswa untuk membantu masyarakat dalam melaksanakan kegiatan seperti, kerja
bakti, pertemuan rutin warga, dan sebagainya. Dalam kegiatan ini mahasiswa
harus bisa menyesuaikan diri dengan kebiasaan warga dan dengan warga di wilayah
setempat.
Tabel 8. Rincian Program Bantu Masyarakat
No.
|
Hari tanggal
|
Waktu
|
Kegiatan
|
Lokasi
|
Durasi
|
1.
|
Sabtu, 14 juli 2012
|
19.30-22.30
|
Mengikuti rapat pemuda RW 06
|
Rumah mas Hantoro
|
3 jam
|
2.
|
Minggu, 15 juli 2012
|
07.00-11.00
|
Mengikuti gotong royong di kelurahan
|
Kantor lurah jetis
|
4 jam
|
3.
|
Selasa, 17 juli 2012
|
07.00-10.00
|
Mengecat pagar kelurahan
|
Kantor lurah jetis
|
3 jam
|
4.
|
Minggu, 15 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Mengajar TPA
|
Mushola Al-muttaqin
|
2 jam
|
5.
|
Senin, 16 juli 2012
|
15.30-17.30
|
Mengajar TPA
|
Mushola Al-muttaqin
|
2 jam
|
8.
|
Rabu, 1 agustus 2012
|
07.30-09.30
|
Pengukuran tekanan darah
|
RW 06 jetis
|
2 jam
|
9.
|
Kamis, 2 agustus 2012
|
15.30-17.30
|
Bersih bersih jalan desa
|
RW 06 jetis
|
2 jam
|
10.
|
Jum’at 3 agustus 2012
|
07.30-11.30
|
Pengukuran tekanan darah
|
RW 06 jetis
|
4 jam
|
11.
|
Jum’at 3 agustus 2012
|
15.30-17.30
|
Membantu lomba 17 agustus
|
RW 06 jetis
|
2 jam
|
12.
|
Jum’at 3 agustus 2012
|
20.00-21.30
|
Membantu lomba 17 agustus
|
RW 06 jetis
|
1 jam 30 menit
|
13.
|
Sabtu, 4 agustus 2012
|
08.00-12.00
|
Membantu bersih bersih balai desa
|
Kantor balai desa
|
4 jam
|
14.
|
Minggu, 5 agustus 2012
|
07.00-09.00
|
Gotong royong di RT 02
|
RT 02 jetis
|
2 jam
|
Total jam
|
31 jam 30 menit
|
1.5 Rekapitulasi Jam
Total dari jam yang diperoleh selama pelaksanaan kegiatan kuliah kerja
nyata di Dusun Karasan, Kecamatan Juwiring, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah adalah sebagai berikut:
Kegiatan
|
Jumlah Jam
|
Pra pelaksanaan KKN
|
14 jam 30 menit
|
Pokok Individu
|
35 jam 30 menit
|
Pokok Unit
|
45 jam 30 menit
|
Bantu Teman
|
31 jam 30 menit
|
Bantu Masyarakat
|
31 jam 30 menit
|
TOTAL
|
158 jam 30 menit
|
BAB II
PROSES PEMBELAJARAN MAHASISWA
Kuliah Kerja Nyata merupakan
salah satu bentuk yang memadukan ketiga unsur tridharma Perguruan Tinggi yaitu
Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian masyarakat. UII sebagai Universitas
Islam, menekankan pada Caturdharma yaitu Pendidikan, Penelitian, Pengabdian
masyarakat dan Dakwah Islamiyah. Dalam kegiatan ini unsur dakwah islamiyah
lebih ditonjolkan dalam mengaplikasikan ilmu yang telah didapat langsung
tehadap masyarakat.
Salah satu tujuan KKN adalah
mengembangkan kepribadian mahasiswa ( Personality Development ). Adapun
salah satu unsur penunjang untuk mengembangkan kepribadian ini adalah melalui
pengembangan segi persepsi, kognisi, dan sikap mahasiswa itu sendiri terhadap
kondisi masyarakat tersebut.
Yang penulis dapat dari kegiatan KKN dalam melakukan proses pendampingan
Pemberdayaan masyarakat terutama dari program-program yang penulis laksanakan,
yaitu :
2.1.Program Bimbingan Baca Tulis Al Qur’an
a.
Dapat bersosialisasi lebih dekat
dengan masyarakat terutama anak-anak
dan remaja.
b.
Penulis dapat memberikan informasi
mengenai ilmu yang penulis peroleh di perkuliahan untuk langsung diterapkan di
masyarakat Khususnya TPA.
c.
Menambah pengalaman tentang cara mengelola TPA.
d.
Menjadi lebih tahu bagaimana cara
mengekspresikan ilmu yang telah dipelajari di dunia kampus dalam kehidupan
bermasyarakat.
e.
Belajar dari kehidupan masyarakat
desa mengenai arti kebersamaan, kegotongroyongan, toleransi, kepedulian dan
hidup berdampingan sesama warga.
2.2. Program Pembelajaran Bahasa Arab Anak-anak TPA
a. Belajar bagaimana
cara menyampaikan materi Bahsa Arab dengan bahasa yang disatukan dengan bahasa
indonesia dan mudah difahami oleh anak-anak TPA yang tidak mendapatkan
pelajaran Bahasa Arab di sekolah.
b.
Penulis dapat memberikan informasi
mengenai ilmu yang penulis peroleh di perkuliahan untuk langsung diterapkan di
masyarakat.
c.
Penulis dapat memperdalam ilmu
yang telah dipelajarinya dengan cara mengajarkan kepada orang lain, sebagaimana
pernah disinggung melalui sebuah hikmah “sebaik-baik belajar adalah
mengajar”.
2.3. Program Pembuatan
Perpustakaan Islami
a. Penulis dapat
mengetahui cara bersosialisasi dengan masyarakat dalam hal mengajak warga untuk
rajin membaca.
b. Penulis dapat
mengetahui pengetahuan orang dalam membaca buku.
c. Penulis berusaha
untuk mencari dan memperoleh buku-buku Islami yang bagus dan berkualitas.
Sikap individualisme dan mau
menang sendiri harus dikesampingkan ketika dalam proses melaksanakan KKN, penulis
harus menghargai dan menghormati
sesama teman, masyarakat dan lingkungan sekitar KKN, karena penulis sadar bahwa tanpa bantuan orang lain
program tidak akan berjalan dengan maksimal. Kuliah Kerja Nyata telah
memberikan kami dan penulis khususnya suatu pandangan baru yang pasti sangat
berguna bagi kami ketika kami terjun langsung kemasyarakat dalam arti yang
sebenarnya
Selama mengikuti program KKN Reguler
1 antar waktu ini banyak hal yang bisa penulis dapat, antara lain: penulis bisa
merasakan langsung bagaimana kehidupan masyarakat yang sebenarnya. Penulis juga
merasakan bahwa didalam masyarakat kita tidak dapat hidup sendiri, diperlukan
suatu sikap saling menghargai, menghormati dan tolong menolong dan kerjasama
antar warga agar tercipta suasana tenang,aman dan terkendali di lingkungan
desanya. Satu hal penting lagi pelajaran yang bisa didapat bahwa masyarakat
merupakan kumpulan orang yang masing-masing memiliki karakter dan pendapat yang
berbeda. Oleh karena itu, sikap sabar dan saling menghormati sangat diperlukan
di sini. Benarlah suatu teori yang mengatakan “bahwasannya manusia tidak
dapat hidup di masyarakat kecuali dengan keterampilan yang dimilikinya” Dan
yang terakhir selama KKN ini sangatlah dirasakan bahwa dalam kehidupan
berorganisasi sangat diperlukan partisipasi dan sikap proaktif dari seluruh
anggota organisasi jika ingin tujuan bersama kita tercapai.
BAB III
PENUTUP
3.1. KESIMPULAN
Program KKN yang dilaksanakan
di Dusun Karasan ini dapat berjalan dengan baik tanpa ada masalah yang berat.
Program KKN ini dilaksanakan dalam kurun waktu ± 1 bulan.Bagi mahasiswa yang
mengikuti KKN dengan benar, mereka akan merasakan betul berbagai problem
empiris kemasyarakatan sehari-hari yang sebetulnya tidak kalah kompleks dan
rumitnya dengan berbagai problem teoritis dan konseptual yang dipelajari di
bangku perkuliahan kampus. Namun dalam melaksanakan beberapa program secara
umum, penulis tidak mendapatkan kendala yang terlalu menghambat. Meskipun ada
sedikit faktor kendala, namun semuanya itu dapat penulis lalui berkat bantuan
dari masyarakat dan berbagai pihak. Dengan kata lain bahwa program yang penulis
buat berjalan dengan baik dan lancar.
Adapun kesimpulan dari tiap
kegiatan adalah:
- Program Bimbingan Baca Tulis Al Qur’an
Demi
Peningkatan Kualitas anak anak TPA dalam membaca dan menulis Al Qur’an baik
secara kognitif maupun psikomotorik,program ini dapat membantu anak-anak TPA
dalam membaca menulis Al Qur’an serta praktek ibadah dengan baik dan benar.Walaupun
kegiatan ini tidak dihadiri oleh anak-anak secara keseluruhan akan tetapi
program ini bisa membantu dan sesuai dengan kemampuan penulis, dan program ini
dapat berjalan dengan baik.
- ProgramPembelajaran Bahasa Arab
anak-anak TPA
Program ini
dapat membantu anak-anak yang masih sekolah di SD dan SMP yang mayoritas
disekolah mereka tidak diajarkan Bahasa Arab dan mengenalkan kepada anak-anak
Bahasa arab dasar yang mereka belum ketahui. Secara keseluruhan program ini
dapat berjalan dengan lancar.
3. Program Pembuatan Perpustakaan Islami
Program ini dibuat agar setiap warga Karasan baik
anak-anak TPA maupun orang tua dapat gemar untuk membaca buku, walaupun dalam
pengumpulan buku perpustakaan hanya dapat sedikit jumlah buku yang didapatkan.
Dengan adanya Kuliah Kerja
Nyata ini, khususnya di Dusun Karasan, Kelurahan Jetis, Kecamatan Juwiring,
Kabupaten Klaten, Jawa Tengah diharapkan semua mahasiswa dapat menjalin kerja
sama dan dapat mengabdikan dirinya ke dalam masyarakat dengan menerapkan
ilmunya sesuai didapat selama menempuh kuliah, sehingga dengan demikian
diharapkan akan didapat suatu pengalaman kerja lapangan yang sesungguhnya dalam
rangka menghadapi dunia kerja. Selain itu setiap mahasiswa KKN dituntut untuk
dapat menjadi konektor atau penghubung yang akan menjembatani masyarakat dari
pihak luar yang terkait dalam rangka peningkatan pembangunan fisik maupun non
fisik.
Pada akhirnya penulis ingin
menyampaikan bahwa kehadiran mahasiswa KKN untuk masa-masa yang akan datang
masih sangat diperlukan sebagai pendamping sekaligus motivator dan fasilitator
bagi warga masyarakat dalam rangka melaksanakan pembangunan baik yang bersifat
materi maupun non materi.
3.2.
SARAN-SARAN
3.2.1. Kepada
Masyarakat Karasan
a. Semoga dengan adanya
program Bimbingan Baca Tulis Al Qur’an, TPA Musholla Al-Muttaqin Dusun Karasan
dapat menjadi lebih baik, baik dari sisi pengelolaannya maupun dari
prestasinya. Semoga apa yang telah dijalani dapat diterapkan dengan baik,
seperti membaca Al Qur’an, Menulis Al Qura’an, Praktek Ibadah, kelengkapan
administrasi TPA, metode pembelajaran TPA yang efektif maupun dalam struktur
kepengurusan TPA.
b. Semoga pembelajaran
Bahasa Arab di Musholla Al-Muttaqin bagi anak-anak SD dan SMP dimanfaatkan dan
dikembangkan dengan sebaik baiknya dan menjadi dasar untuk mengenal bahasa arab
walaupun hannya sedikit, lebih baik mengerti satu kata dalam bahasa arab dan
mengembangkannya dari pada mengerti banyak kata dalam bahasa arab tetapi tidak
dikembangkan.
c. Semoga dengan adanya
perpustakaan Islami di Musholla Al-Muttaqin dapat menjadikan warga di Dusun
Karasan menjadi gemar membaca. Dan mengetahui tentang Islam. Semoga
perpustakaan di Musholla Al-Muttaqin bisa lebih berkembang.
3.3.
REKOMENDASI
a. Kepada seluruh
perangkat Dusun dan para tokoh masyarakat yang telah membimbing dan memberi
arahan/masukan.
b. Kepada seluruh warga
masyarakat yang telah ikut berpartisipasi dan bekerjasama.
c. Kepada DPL yang telah
memberikan bimbingan dan arahan.
d. Kepada rekan-rekan
KKN UII yang telah memberikan yang terbaik bagi semua warga masyarakat
Demikianlah Laporan Kuliah Kerja Nyata Universitas Islam Indonesia (KKN
UII) antar waktu ini disusun sebagai salah satu syarat penilaian kegiatan KKN.
Penyusun sangat berharap semoga laporan ini bermanfaat bagi semua pihak.